Monday 12 September 2011

Monday, September 12, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Ephorus Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Mangulosi Budiman Panjaitan.
MEDAN (SUMUT)- Ephorus HKBP Pdt DR Bonar Napitupulu mangulosi Anggota DPRD Kota Medan Ir Budiman Panjaitan, (11/09/2011) Minggu pada peresmian Gedung Sekolah Minggu (GSM) Gereja HKBP Melati Helvetia Medan, dirangkaikan dengan pesta Jubileum 150 Tahun HKBP.

Politisi Partai Damai Sejahtera ini diulosi karena selaku Wakil Rakyat maupun jemaat HKBP ikut berperan terhadap pembangunan GSM HKBP Melati.

Tidak hanya GSM HKBP Melati, seluruh denominasi Gereja perduli, semampunya dia berperan memberi persembahan untuk mendukung pelayanan gereja, karena itu sudah menjadi janji Imannya untuk perduli perkembangan pelayanan dan pembangunan Gereja.

Kepada wartawan, Sekretaris Fraksi PDS ini mengatakan, dirinya sudah bagian dari gereja, karena gerejalah yang menghantarkan dirinya menjadi anggota DPRD Kota Medan.

"Saya besar dan tumbuh jadi dewasa karena binaan iman dari gereja, bahkan yang menghantarkan saya menjadi anggota DPRD Medan adalah gereja, Tuhan telah membuat rencana yang terindah bagi saya, melalui gereja saya bisa sampai menjadi legislatif," ucapnya tulus.

Bersyukur
Sebagai warga HKBP dia bangga dan bersyukur kepada Tuhan atas penyelenggaraan Pesta Pembangunan GSM HKBP Melati, harapannya HKBP tetap mampu mempertahankan jati dirinya sebagai gereja yang mampu memberi pelayanan terbaik di tengah-tengah masyarakat.

"Perlu kita merenung dan merefleksikan kembali perjalanan HKBP selama 150 Tahun, tentunya sudah banyak yang diperbuat oleh gereja ini bagi bangsa dan negara, sudah banyak langkah-langkah yang dilakukan demi mencerdaskan anak bangsa. Namun menjadi tantangan juga buat HKBP bagaimana mengamankan generasi kita yang saat ini dari serangan narkoba, saya kira itu penting, agar kampanye anti narkoba di kalangan generasi muda digalakkan oleh HKBP, selamat Jubileum 150 HKBP," ungkapnya.

Ephorus dalam khotbahnya mengimbau jemaat HKBP dapat mandiri sehingga dapat membangun gereja yang lebih besar lagi. Jubileum 150 Tahun HKBP momentum pengembangan jati diri HKBP yang terumus dalam dalam empat hal yakni HKBP sebagai pengikut Kristus, tidak merindukan kenikmatan sesaat, tidak menekankan tata ibadah yang tidak tertib, tetapi merindukan firman Tuhan, merindukan kehidupan dan keselamatan dari Tuhan Yesus.

Ketua Umum Panitia Jubileum 150 Tahun HKBP Wilayah II DR RE Nainggolan menyampaikan, diresmikannya GSM diharapkan dapat membangun iman anak-anak sekolah minggu. Mantan Sekda Pemrovsu ini salut karena gedung dibangun dalam tempo 45 hari, dia yakin Tuhan bekerja dan memberi berkat berkelimpahankepada panitia yang dipimpin DR A Moses Tambunan.

Hadir pada Pesta tersebut Ketua Umum panitia HKBP Melati DR A Moses Tambunan, Wakil Ketua M Manurung, Sekretaris R Hutapea, Wakil Sekretaris B Tambun, bendahara CHR Pasaribu SE, MC Bosar Pasaribu dan lainnya. (Harian Analisa)