Tuesday 21 September 2010

Tuesday, September 21, 2010
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Ratusan Petani Toraja Utara Gelar Pesta Panen di Gereja.
RANTEPAO - Ratusan petani di Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan menggelar pesta panen, usai panen raya pada musim tanam kedua di Gereja Toraja Rantepao.

Salah seorang petani, Rombe, di Rantepao, Senin, mengatakan, ritual pesta panen seperti ini merupakan hal yang rutin digelar setiap tahun usai panen raya.

Menurut dia, pesta penan raya ini bertujuan untuk mengucap syukur kepada Tuhan atas panen beras yang diperoleh petani saat musim tanam pertama dan musim tanam kedua pada tahun ini.

"Karena itulah, pesta panen ini kami adakan di Gereja, dan sekaligus memberikan persembahan seperti halnya penyerahan Perpuluhan dalam tradisi Gereja," jelasnya.

Ia menambahkan, dalam pesta panen tersebut, persembahan yang diberikan oleh petani ada yang berupa beras hasil panen dan ada pula yang sudah dalam bentuk dana.

Menurut dia, persembahan ini langsung diberikan kepada pihak Gereja, yang selanjutnya digunakan untuk keperluan umat di Gereja tersebut.

"Meskipun hasil panen saat ini tidak begitu besar dibanding tahun sebelumnya, namun hal ini harus tetap disyukuri, sehingga sudah menjadi kewajiban kami sebagai orang Kristen untuk memberikan persembahan," imbuhnya.

Dalam perayaan tersebut, turut hadir sejumlah pejabat dalam lingkup Pemerintah Kabupaten Toraja Utara, dan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Dalam kesempatan tersebut, anggota KPU juga turut menyampaikan kepada seluruh petani yang hadir agar dapat menggunakan hak pilihnya dalam pelaksanaan Pilkada mendatang dan agar tetap menjaga kondisi daerah yang kondusif.

Sumber: http://www.antara-sulawesiselatan.com/berita/19463/ratusan-petani-gelar-pesta-panen