Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Harold Camping Terkena Serangan Jantung.
WASHINGTON DC (AS) - Seorang pendeta dari Amerika memprediksikan kiamat pada tanggal 21 Mei 2011, namun hal itu tidak terjadi. Dalam prediksinya Harold Camping yang memiliki stasiun radio itu mengungkapkan bahwa tanggal 21 Mei kemarin adalah hari pengangkatan secara spiritual.
Setelah kesalahan prediksi itu Harold Camping tidak membuat pernyataan maaf, malah ia mengatakan bahwa hari kiamat diundur menjadi tanggal 21 Oktober 2011 yang disertai dengan gempa bumi dahsyat, seperti yang dilangsir christianspost.com.
Kini Harold Camping (89 tahun) tengah dirawat di sebuah rumah sakit di Amerika karena terkena serangan jantung pada saat berpidato.
Dilain tempat Asosiasi Radio Kristen Amerika mengatakan, Harold Camping harus bertobat juga kepada seluruh pengikutnya.
Sementara itu Saduki Mwambene salah seorang pengikut Harold dihukum masa percobaan selama 6 bulan pasalnya Saduki Mwambene telah mengganggu stabilitas keamanan warga dengan menyebarkan pamflet, brosur kiamat.
Sumber: GBI Kapernaum
Beranda
»
amerika serikat
»
harold camping
»
isu kiamat
»
kiamat 2011
»
rumah sakit
» Harold Camping Terkena Serangan Jantung
Sunday, 19 June 2011