Friday 19 August 2011

Friday, August 19, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Satu Juta Muda-Mudi Katolik Hadiri World Youth Day (WYD) 2011di Plaza de Cibeles, Madrid. MADRID (SPANYOL) -Sekitar satu juta muda-mudi Katolik dari seluruh dunia berdatangan ke Madrid untuk mengadakan doa, prosesi dan belajar selama lima hari. World Youth Day dibuka pada Kamis malam dengan misa yang diselenggarakan dengan menggunakan beberapa bahasa di Madrid’s Plaza de Cibeles.

Kaum muda ini disambut di Spanyol oleh Uskup Agug Madrid, Antonio Maria Rouco Varela, yang mengatakan bahwa mereka adalah bagian dari generasi Paus Benedictus XVI.

“Generasi ini tidak sama dengan generasi Yohanes Paulus II,” ujarnya. “Tempat Anda di dalam kehidupan memiliki karakteristik tersendiri. Permasalahn dan lingkungan juga telah berubah. Jangan takut menjadi orang kudus. Izinkan Kristus hidup di dalam hatimu. Responi panggilan-Nya dengan mengatakan “Ya” dengan penuh sukacita dan kemurahan hati di dalam kehidupan,” ungkapnya.

Presiden Dewan Kepausan untuk kaum awam, Kardinal Stanislaw Rylko, mengingatkan kaum muda akan perbedaan yang dilakukan iman di dalam kehidupan.

“Iman adalah faktor penentu dalam kehidupan setiap orang,” ujarnya. “Segala sesuatunya bisa berbeda tergantung apakah Allah hadir atau tidak. Anda datang untuk mengatakan dengan lantang ke seluruh dunia dan khususnya ke Eropa yang sedang terhilang, bahwa komitmen Anda takkan tergoyahkan. Ya, iman menjadikan segalanya mungkin,” ujarnya.

Hampir 4.000 peziarah dari Inggris mengambil bagian dalam event ini yang akan berlangsung hingga 21 Agustus mendatang. Tom Rees, seorang peziarah dari Clifton mengatakan ia sungguh merindukan untuk terlibat dalam acara ini.

“World Youth Day merupakan sebuah mercusuar bagi kepedulian terhadap gereja dan pengabdian kesejahteraan dan kerohanian kaum muda, yang merupakan perpaduan sempurna antara perayaan dan refleksi. Tak terbantahkan bahwa acara ini menyegarkan iman di kalangan orang muda. Tak ada cara yang lebih baik selain merayakan hari ini bersama dengan ribuan kaum muda dari semua budaya yang berbeda latar belakang dan pengalaman,” ujarnya.

Paus Benedictus dijadwalkan tiba di Madrid hari ini dan akan mengambil bagian dalam doa bersama para kaum muda pada hari Sabtu. Para peziarah Inggris didampingi oleh Kepala Gereja Katolik Roma di Inggris dan Wales, Uskup Agung Vincent Nichols.

Beliau mengatakan, “Saya berdoa agar Roh Kudus akan menolong kita di Madrid untuk kembali menemukan iman kita yang telah hilang, menguatkan iman jika ia telah menjadi lemah, dan menolong kita untuk menikmati persekutuan dengan Bpa dan Putra-Nya Yesus Kristus.”(Christian Today/Jawaban)