
Bukit Zaitun yang berada di kawasan timur Yerusalem melewati lembah Kidron itu tingginya sekitar 400 meter di atas permukaan laut. Jika Anda mengunjungi Bukit Zaitun, Anda akan disuguhkan panorama Kota Yerusalem yang menakjubkan, termasuk kota kuno Yerusalem, bukit-bukit Yudea hingga Laut Mati. Di puncak bukit ini juga ada kapel yang dibangun oleh Ksatria Perang Salib pada abad ke-12. Di kapel inilah terdapat jejak telapak kaki Yesus sebelum diangkat ke surga sehingga biasanya tempat ini dijadikan pusat perayaan Paskah. Kapel ini sekarang sudah menjadi musala meski tetap dibuka untuk umum bagi peziarah seluruh dunia.
Bangunan yang sekarang merupakan Gereja Pater Noster adalah tempat Yesus mengajarkan Doa Bapa Kami. Pada tahun 1875 dibangun juga kompleks untuk biarawati Ordo Carmelita dan pada dinding gereja ini terdapat tulisan Doa Bapa Kami dalam lebih dari 100 bahasa di dunia. Menariknya, ada pula dalam bahasa Indonesia, Jawa, Batak, Sunda, Palembang, Paniai, dan Toraja.
Tempat ini sangat menarik sekali bukan untuk didatangi? Banyak sekali tempat sejarah yang terdapat di Yerusalem. Ada baiknya jika kita mengetahui bagaimanakah Yerusalem itu, setidaknya kita jadi tahu bagaimana kehidupan mereka dulunya, meskipun kita sendiri belum mengunjungi Yerusalem. Atau mungkin Anda sudah mengunjungi Yerusalem tapi belum melihat yang satu ini. Situs sejarah seperti ini perlu diabadikan sehingga menjadi bukti akan kejadian di masa lampau. (Liputan6/jawaban)