Tuesday 12 October 2010

Tuesday, October 12, 2010
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Uskup Bandung Buka Novena Rosario di Unika Atma jaya.
JAKARTA - Uskup Bandung Mgr Johannes Maria Pujasumarta menekankan bahwa kekuatan cinta bisa mengubah segala sesuatu dalam situasi sulit apapun.

“Kekuatan cinta dapat mengubah situasi-situasi sulit,” katanya kepada sekitar 200 umat Katolik yang menghadiri pembukaan novena Rosario di Unika Atma Jaya, Jakarta baru-baru ini.

Novena Devosi Maria yang diselenggarakan dari 8 hingga 17 Oktober dimulai dengan prosesi patung Maria yang diberkati oleh Paus Yohanes Paulus II saat dia berkunjung ke Indonesia tahun 1989. Kegiatan rohani tersebut juga mencakup doa Rosario, seminar dan perayaan Ekaristi, sebagai bagian dari upaya mengisi bulan Oktober sebagai bulan Rosario.

Uskup Pujasumarta mengungkapkan bahwa konflik, kekerasan dan perusakan selalu ada di dunia, tapi manusia tidak boleh kehilangan iman. “Kita harus menggunakan iman kita secara kreatif sehingga bisa menghadapai berbagai macam persoalan.”

Herlina, seorang ibu rumah tangga, mengatakan kekuatan cinta telah mendorongnya menikahi Sinarahardja seorang yang lumpuh akibat penyakit. “Saya bisa merasakan campur tangan Tuhan dalam perjuangan hidup kami,” katanya kepada peserta

Maria Soetopo, seorang panitia, mengatakan bahwa pertikaian dan kekerasan yang berulang kali terjadi di negeri ini mendorong persekutuan ini memulai kegiatan rohani ini 10 tahun lalu. “Hanya cinta yang bisa mengubah segala-galanya.”