Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Banjir di Poso, Gereja dan Belasan Rumah Terendam.
POSO (SULTENG) - Banjir setinggi setengah meter melanda Desa Poleganyara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Belasan rumah terendam hingga warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman, satu di antaranya sebuah gereja.
Wakil Kapolres Poso Komisaris Polisi Nanan mengatakan, Minggu (31/10), banjir terjadi akibat aliran air sungai di desa itu meluap. Terlebih lagi, daerah itu diguyur hujan sejak siang.
Menurutnya, ketinggian air di bendungan mencapai tiga meter. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun, warga mengalami kerugian materi. Pasalnya, banyak ternak yang hanyut, kios warung roboh, dan pagar sebuah sekolah ambruk.
Sumber: Metro TV
Monday, 1 November 2010