YOGYAKARTA - Misa malam Natal menyambut kelahiran Kristus di dunia berlangsung secara khidmat di sejumlah gereja di Yogyakarta, Jumat (24/12).
Salah satunya di Gereja Santo Antonius, Kotabaru. Ribuan umat Katolik dari penjuru kota Yogya mengikuti misa.
Salah satunya di Gereja Santo Antonius, Kotabaru. Ribuan umat Katolik dari penjuru kota Yogya mengikuti misa.
Misa pertama digelar pukul 17.00 WIB. Khotbah, yang dipimpin Romo Hardo Putranto, mengangkat tema "Bayi Yesus, Sumber Pengharapan." Meski Indonesia dilanda cobaan, kata Romo, semangat warga tak boleh surut untuk berbuat baik kepada sesama.
Selain misa pertama, misa ekaristi kedua rencananya digelar pukul 20.00 WIB. Sementara itu, sejumlah personel Kepolisian Daerah DIY telah melangsungkan persiapan untuk menjaga keamanan malam Natal.
Sumber: metrotv