Friday, 14 January 2011

Friday, January 14, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Perlawatan Kependetaan Konferens Jawa Kawasan Timur (KJKT) ke Wilayah Madiun.
SURABAYA (JATIM) - Mengambil waktu dipenghujung tahun 2010 Pdt Kristiyono Sarjono sebagai Assosiasi Kependetaan di Konferens Jawa Kawasan Timur berkenan mengadakan kunjungan perlawatan kepada para gembala yang ada di Distrik Madiun. 

Distrik Madiun terdiri dari beberapa Gereja seperti di Kota Madiun ada 2 Gereja yaitu yang terletak di Jln. Kalasan dan di Jln. Dr. Sutomo. Distrik ini juga meliputi Magetan, Ngawi, Ponorogo, Caruban, Saradan, Poncol dan beberapa tempat kecil lainnya. 30 Desember 2010 Siang setelah dari Kota Madiun Pdt Sarjono mengunjungi Caruban, 20 menit perjalanan ke arah Surabaya untuk melawat Kel. Pdtm Dale Sompotan yang bertugas di 3 jemaat yaitu Ngawi, Saradan dan Caruban. 

Perlawatan seperti ini sangat bermanfaat untuk menguatkan dan memberi motivasi bagi gembala. Sekaligus juga merancang dan memberi masukan untuk program distrik di tahun 2011 nanti, seperti sudah disampaikan dalam rapat pengerja KJKT bahwa ada beberapa mutasi diakhir 2010 ini dan beberapa diantaranya ada di distrik Madiun. 

Pdt SL Keban dari Jemaat Dr. Sutomo Madiun berpindah ke Jemaat Banyuwangi, tempat Pdt Keban diisi oleh Pdt Kurnaedi dari Jemaat Tidar 2 Surabaya, sementara itu Pdt Kuswindarto dari Jemaat Tanjung Anom masuk ke jemaat Magetan dst menggantikan Pdt Djoko Sukatno yang pensiun. Sebelum meninggalkan Caruban Pdt Sarjono yang didampingi istri mengambil gambar bersama.

Sumber: Kadnet