Friday, 25 February 2011

Friday, February 25, 2011
7
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Front Pembela Islam (FPI) Serang Gereja Orthodox St. Catherine Karena Jemaat Pakai Kerudung.
BOYOLALI (JATENG) - Nampaknya kekerasan atas nama agama oleh oknum-oknum tertentu terhadap gereja kian marak dialami oleh gereja di Indonesia.

Seperti yang dialami oleh GKI Yasmin, GKI Depok, GPIB Bekasi, HKBP Rancaekek, HKBP Pondok Timur, GBI Temanggung, GPdI Temanggung, Gereja Katolik Petrus dan Paulus serta Gereja St Baptista, Gereja Baptis di Bandung dan Klaten, serta beberapa gereja lainnya yang terus saja mengalami penindasan oleh oknum dan ormas tertentu.

Kali ini bukan gereja Katolik, Pentakosta, Reformasi maupun Baptis yang diganggu tetapi Gereja Orthodoks, yang berada di Boyolali, Gereja Parokia St. Catherine ini di datangi oleh ormas muslim bernama Front Pembela Islam (FPI) yang nampaknya sudah bermuka tebal menekan gereja-gereja yang mereka nilai sebagai penentang mereka.

Dari pantauan tim PPGI di Facebook Gereja Orthodoks Indonesia, tempat dipublikasikanya foto kehadiran FPI di Gereja Orthodoks Boyolali, oleh Mikhael Konstantinus R. Pardianto yang menyatakan bahwa pada hari Kamis (24/02/2011) segerombolan orang yang menyatakan berasal dari FPI datang serentak mendatangi Gereja St Catherine dan mendesak agar menutup gereja tersebut.

Mikhael Konstantinus di profilnya menyatakan bahwa kabar tersebut ia dapatkan langsung dari paroki St Catherine di Boyolali, dan ia menyatakan bahwa gereja di serang dan hampir di rusak namun aparat keamanan dari Kepolisian Boyolali.

Kepastian tentang kabar ini kami dapatkan dari admin Facebook dari Persatuan Gereja Orthodox Indonesia pada beberapa jam yang lalu menulis "Kabar ini kami dapatkan dari Para Jemaat di Boyolali, dan menginformasikan kepada Jemaat di Jakarta.

Bahwa Gereja Orthodox di Boyolali Paroki St. Catherine didatangi oleh Sekelompok orang yang mengaku FPI dan ingin melakukan penyerangan di Gereja Orthodox St. Catherine Boyolali.
Sampai saat ini Gereja tersebut masih dijaga oleh Pihak kepolisian.

Ini sudah ke tiga kalinya Gereja ini diserang, Pelaku penyerangan tidak dapat mengungkapkan penyebab pastinya kenapa mereka melakukan tindakan tersebut kepada Gereja ini".

Namun dari beberapa percakapan yang ditangkap di twitter, alasan utama FPI menyerang gereja Orthodoks karena mereka tak suka melihat orang Kristen berkerudung.

Kita harapkan bersama agar umat Gereja Orthodoks di Boyolali dapat teguh dan kuat dalam Kristus sehingga hal yang buruk tidak terjadi. (Tim PPGI)