Wednesday 30 March 2011

Wednesday, March 30, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Warga Jemaat HKBP Resort Pematangsiantar Korban Kebakaran Pasar Dwikora dapat Bantuan. PEMATANGSIANTAR (SUMUT) - Sebanyak 13 orang kepala keluarga, jemaat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Resort Pematangsiantar yang menjadi korban kebakaran Pasar Dwikora akhir Februari lalu menerima bantuan, Minggu (20/3) sekira pukul 11.00 WIB.

Hal ini sebagai bentuk kepedulian sesama jemaat yang diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan sesama anak Tuhan.

Pdt B Rajagukguk dalam sambutannya mengatakan, pemberian sumbangan itu atas suka rela jemaat HKBP Resort Pematangsiantar yang melihat langsung penderitaan para pedagang di sana.

Disebutkannya, para pedagang yang tertimpa musibah ini perlu mendapat dukungan moril dan materil. Sehingga membuat hati jemaat HKBP Resort Pematangsiantar tergerak.

“Jemaat HKBP Resort Pematangsiantar sudah mengumpulkan bantuan uang dan beras untuk diberikan kepada korban kebakaran Pasar Dwikora. Ada 13 Jemaat kita yang berdagang di sana dan kiosnya musnah terbakar. Bantuan ini adalah kepedulian sesama jemaat yang ber-empati dan turut merasakan penderitaan saudaranya,” kata Rajagukguk.

Sementara itu Kepala Seksi Ama dan Ketua Koor Ama, Altur Pasaribu menambahkan, diharapkan kepada para jemaat yang menerima bantuan untuk tidak melihat dari nominalnya.

“Mari kita lihat kepedulian dan empati dari para jemaat HKBP Resort Pematangsiantar ini. Jangan dilihat dari nilai dan nominalnya yang tidak seberapa, tetapi yang terpenting adalah persaudaraan dan solidaritas sesama jemaat yang cukup tinggi,” katanya.

Sumber: Metro Siantar