Tuesday, 30 August 2011

Tuesday, August 30, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Ketua Badan Pekerja Harian Sinode Gereja Protestan Maluku (GPM) Ajak Umat Kristen Maluku Sukseskan Pawai Takbiran.
AMBON (MALUKU) - Ketua Badan Pekerja Harian Sinode Gereja Protestan Maluku (GPM), Pdt Jhon Ruhulessin, mengimbau umat Kristen di Maluku mensukseskan pelaksanaan Pawai Takbiran Idul Fitri 1432 Hijriah yang dijdwalkan berlangsung 29 Agustus 2011, malam ini.

"Ini menjadi tanggung jawab Umat Kristen di Maluku untuk senantiasa menjaga situasi tetap kondusif di daerah masing-masing, sehingga acara malam takbiran Idul Fitri 1432 Hijriah yang akan dilaksanakan oleh "Basudara" kita umat Islam di daerah ini berlangsung aman dan damai," kata Ruhulessin, di Ambon, Jumat.

Ia mengatakan, setiap pelaksanaan malam takbiran maupun shalat Idul Fitri maka Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AM-GPM) turut dilibatkan bersama-sama aparat kepolisian dan TNI maupun instansi terkait untuk menjaga keamanan dan kelancaran jalannya perayaan hari kemenangan umat Islam itu.

"Ini sudah menjadi tradisi kita orang basudara di Maluku, di mana setiap tahun AMGPM selalu dilibatkan menjaga keamaan, terutama saat malam takbiran dan shalat Id, baik diminta maupun tidak diminta oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) maupun Majeleis Ulama Indonesia (MUI) Maluku," ujarnya.

Menurut Ruhulessin, tradisi saling menjaga itu juga ditunjukkan oleh Pemuda Masjid saat umat Kristen merayakan Natal 25 Desember.

"Tradisi ini terus harus dilakukan demi semakin harmonisnya hubungan persaaudaraan antara umat Islam dan Kristen yang sudah terjalin sejak ratusan tahun," katanya.

Ketua PHBI Maluku, Husein Toisutta, mengatakan pelaksanaan malam takbiran akan berlangsung 29 Agustus pukul 21.00 WIT, dimulai dari Jalan AM Sangadji kawasan Masjid Raya Al Fatah Ambon.

Menurut Toisutta, pelepasan rombongan pawai takbiran akan dilakukan oleh Gubernur Maluku Karel Albert Ralahalu, Wakil Gubernur Maluku Said Assagaff, Pangdam XIV/Pattimura Majen TNI, Suharsono serta Kapolda Maluku Brigjen Pol. Syarif Gunawan

"PHBI telah melakukan rapat koordinasi pelaksanaan pawai dengan Wakil wali kota Ambon, Sam Lattuconsina, Kapolres Pulau Ambon dan Pulau Pulau Lease, AKBP Djoko Susilo, dan dinas-dinas terkait," katanya.

Ia menjelaskan, pawai takbir akan dilewati ruas Jalan AM Sangadji, Yos sudarso, Jln.Pantai Mardika seterusnya melewati Jembatan Ongkoliong desa Batu Merah menuju kawasan lampu lima Tantui.

Selanjutnya, pawai akan melewati Jln Jenderal Sudirman, Rijali, Said Perintah berbelok ke arah Tugu Trikora, Jln Latumeten berbelok melewati depan Mapolres Pulau Ambon dan Pulau Pulau Lease ke arah Jln Sultan Babbulah dan finish di Jln AY Patti.

Toisutta menambahkan, pelaksanaan sholat id Idul Fitri 1432 Hijriah akan dipusatkan di kawasan Masjid Raya Alfatah Ambon.

"Wakil Ketua DRDD Maluku Uztad Zaid Mudzakir Assagaaf yang akan jadi khatib, sedangkan pemimpin shalat Id Imam Masjid Raya Al Fatah, R.R Hasanussi," katanya. (Antara).