Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Peringatan HUT Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI ) ke 90 di Jawa Timur.
SURABAYA (JATIM) - Peringatan hari ulang tahun GPdI (Gereja Pantekosta diIndonesia ) yang ke 90 tahun dilaksanakan di Jatim Expo, Surabaya pada hari Kamis(04/08/2011) diwarnai dengan KKR dan Ibadah.
Sejak pukul 13.00 WIB jemaat baik tua dan anak - anak kecil sudah memenuhi gedung yang berkapasitas 12.000 orang tersebut padahal acara baru dimulai pukul 15.00 WIB. menggunakan angkutan dari motor sampai dengan Bis jemaat GPdI dari seluruh Jawa Timur berbondong bondong datang untuk mengikuti kegiatan tersebut.
Dari pantauan Pustaka Lewi ada sekitar 20 Bis besar datang dan ada sekitar 30 memakai mini bus, belum lagi yang menggunakan mobil - mobil Pribadi dan sepeda motor
Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten 3 Sekprov Jatim, Eddy Purwianto mewakili Gubernur Jawa Timur yang berhalangan hadir. dan Walikota Surabaya, Ir. Tri Rismaharini, MT.
Dalam sambutannya Eddy Purwianto menyampaikan salam dari Gubernur, selain itu ada 3 poin dari salam Gubernur tersebut yaitu mengucapkan selamat ulang tahun kepada GPdI lalu umat Kristen wajib meningkatkan nilai-nilai moral dan yang terkahir Gubernur mengharapkan peran aktif para tokoh - tokoh agama dalam pembangunan nilai - nilai moral bangsa.
Sedang dalam kata sambutannya Walikota Surabaya mengatakan dengan diadakannya acara ini menjadikan Surabaya makin special karena cikal bakal berdirinya GPdI berasal dari Surabaya sehingga Surabaya dan GPdI mempunyai ikatan emosional yang tak dapat dipisahkan.
KKR dan Perayaan Nasional HUT GPdI tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan E-Choir ( GPdI Elohim Sidoarjo ) dan Lex Trio Jakarta. kelompok trio wanita yang saat ini lebih banyak aktif dalam kegiatan kerohanian.
Ada juga pelepasan 9 ekor burung merpati oleh 9 orang Pendeta dari GPdI dan penyerahan tanda mata kepada unsur keluarga Pioner GPdI dan kepada pihak - pihak selama ini membantu sehingga dapat terlaksananya acara tersebut.
Puncak acara dari KKR dan Perayaan Nasional HUT GPdI adalah pemberitaan Firman Tuhan yang dibawakan oleh Pdt. A H Mandey. yang isi khotbahnya mendukung dari tema yang ada yaitu "Meningkatkan karakter Hamba Tuhan untuk melipatgandakan pertumbuhan jemaat lokal dan pengembangan pelayanan global.
Sebelumnya pada tanggal 2 dan 3 Agustus 2011 diadakan seminar dengan pembicara Rev. Dr. Steven Sos dari Canada.acara seminar diadakan di GPdI Rajawali Jl. Rajawali 92 Surabaya.(Pustakalewi)
Beranda
»
gpdi
»
HUT
»
Hut Gereja
»
Jatim
»
Sumatera dan Jawa
»
Surabaya
» Peringatan HUT Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI ) ke 90 di Jawa Timur
Saturday, 6 August 2011