Saturday 3 September 2011

Saturday, September 03, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Pastor di Distrik Wan, Lakukan Pelayanan Umat di Bevak-Bevak.
MERAUKE (PAPUA) - Pastor Paroki Wan, Keuskupan Merauke, Romo Silvester Tokio, Pr mengungkapkan, terkadang pelayanan terhadap umat Katolik, dilakukan di bevak-bevak.

Karena pada hari Minggu, masyarakat lebih memilih untuk turun ke laut maupun kali guna mencari ikan dan kepiting untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal itu disampaikan Romo Silvester yang ditemui JUBI di Distrik Wan beberapa hari lalu.

Menurutnya, pelayanan dilakukan di bevak-bevak selain karena tuntutan ekonomi keluarga, juga kondisi bangunan gereja yang sudah mengalami kerusakan berat dan sudah tidak layak dimanfaatkan lagi. Hampir semua gereja di Distrik Wan, mengalami kerusakan berat.

“Memang salah satu kendala umat untuk ke gereja pada Hari Minggu lantaran kondisi bangunan gereja yang sudah rusak parah. Saya tidak bisa memaksakan umat untuk harus ke gereja jika kondisi gereja seperti demikian. Ya, satu-satunya jalan adalah mencari mereka dari bevak ke bevak sekaligus untuk berdoa dan misa bersama,” katanya.

Dengan adanya bantuan dana Rp 200 juta tiap kampung untuk pembangunan gereja, katanya, iman umat Katolik bisa tumbuh kembali. Sehingga pada Hari Minggu tidak harus ke bevak-bevak tetapi tetap berada di kampung untuk berdoa bersama-sama. (Tabloid Jubi)