Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Kabupaten Sintang jadi Tuan Rumah Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) se-Indonesia tahun 2011.
SINTANG (KALBAR) - Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, akan menjadi tuan rumah Rapat Kerja Nasional (rakernas) Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) se-Indonesia, 18 hingga 21 Oktober mendatang.
Ketua Panitia kegiatan Pdt. Hendri Luther S.Th, mengatakan, kegiatan Rakernas GKII, baru pertama kali diadakan di Kabupaten Sintang dan ini merupakan perhelatan terbesar.
”Kita mengucapkan terimakasih kepada pengurus GKII pusat dimana telah menunjuk Kabupaten Sintang menjadi penyelenggara Rakernas ini,” kata Hendri kepada wartawan.
Hendri menambahkan, Kabupaten Sintang dipilih menjadi tuan rumah sebagai penyelenggaraan Rakernas, atas pertimbangan dari pengurus pusat, karena Sintang dinilai layak untuk menyelenggarakan kegiatan ini, dan Sintang juga sudah dikenal di seluruh pelosok tanah air.
Terkait dengan persiapan ia mengatakan sudah mencapai 90 persen tinggal pelaksanaannya saja. Pembukaan kegiatan bertempat di Gedung Pancasila, pada pukul. 09.00 WIB, namun sebelum diadakan pembukaan akan diadakan pawai keliling. “Kegiatan ini dipastikan akan sangat meriah sekali, karena tamu yang akan datang cukup banyak,” katanya. (Tribun Pontianak)
Beranda
»
GKII
»
kalbar
»
kalimantan
»
Kalimantan dan Sulawesi
»
Rakernas
»
Sintang
» Kabupaten Sintang jadi Tuan Rumah Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) se-Indonesia tahun 2011
Tuesday, 18 October 2011