Saturday 12 November 2011

Saturday, November 12, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Pemuda di Jayapura Diharapkan jadi Berkat dan Penggerak Injil bagi Sesama.
JAYAPURA (PAPUA) - Puluhan Umat Kristen di Jayapura pada Jumat (11/11/2011) menghadiri pujian dan penyembahan untuk memenangkan Kota Jayapura kepada Kristus.

Pujian dan penyembahan yang bertema ‘Keintiman dengan Tuhan’ dihadiri oleh beberapa hamba Tuhan dari beberapa denominasi gereja antara lain dari Gereja Bethel Gereja Pentakosta (GBGP), Gereja Bethel Indonesia (GBI), Gereja Pantakosta di Indonesia (GPdI) dan Gereja Baptis di Papua (PGBP).

Pdt Sony Arwam pada khotbahnya menghimbau umat Kristen di jayapura khususnya para pemuda –pemudi agar menjadi penggerak Injil di Papua hingga ke seluruh Indonesia.

“jangan benci orang-orang yang datang dinegerimu, sebab Tuhan akan menjadikan dirimu berkat bagi sesama” imbaunya.

Senada dengan Pendeta Sony, Ketua Yayasan Mahanaim di Papua Pdt Petrus menyatakan ibadah yang digelar di taman Imbi kali ini adalah deklarasi pelayanan anak-anak muda yang menggunakan tari-tarian dan pujian di jalan-jalan demi merebut Jayapura kepada Tuhan.

Bersama tim tarian dan pujian dari Ujung Bumi, Yayasan Manahaim mengajak umat Kristen khususnya pemuda-pemudi untuk mengembangkan pelayanan dengan tarian dan pujian, sebab semakin banyak orang-orang yang bersatu dalam tarian dan pujian, maka semakin kuat pelayanan mereka di hadapan Tuhan. (Tim PPGI)