Thursday, 15 December 2011

Thursday, December 15, 2011
Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Genset alami Korslet, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Gajahmada Semarang Terbakar.
SEMARANG (JATENG) - Genset di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jalan Gajahmada No 78-86 Semarang, Rabu (14/12/2011) siang, mengalami korslet kemudian terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 WIB, ketika tidak ada aktifitas jamaah. Di dalam gereja hanya ada beberapa petugas dan pengurus di ruang kantor tak jauh dari ruang genset yang terletak di lantai dasar. "Genset kami nyalakan karena sejak pukul 10.00 WIB, listrik PLN mati," kata saksi Eko Budi Setio (21), warga Jalan Borobudur, Manyaran Semarang Barat.

Pria yang menjabat sebagai Komandan Regu Keamanan (Danru) di tempat kejadian itu mengatakan, sebelum kebakaran ia mendengar suara genset mengerang. "Semuanya mendengar, saya langsung diperintahkan oleh office manager untuk mengeceknya," tambahnya.

Namun sesampai di ruang genset, asap telah mengepul disusul percikan api dari mesin genset. Tak lama api pun menjilat dan membakar mesin genset.

Sadar terjadi kebakaran, para pengurus kemudian berhamburan keluar. Sebagian berusaha melakukan pemadaman dengan menggunakan alat pemadam api ringan (Apar). "Namun api malah kian membesar, asap hitam dan bau seperti karet terbakar sempat menyengat," katanya.

Dua mobil dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang langsung datang dan melokalisir api agar tidak merembet ke bagian lain. Setengah jam kemudian, api di ruang genset lantai dasar itu berhasil dijinakkan. (Suara Merdeka)