Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Yesuit Kembalikan Colegio de Sao Jose kepada Keuskupan Dili.
DILI (TIMLES) - Para Yesuit, yang melayani di Dili telah menyerahkan kembali sekolah, yang pernah dikelola mereka selama 18 tahun kepada Keuskupan Dili setelah kontrak mereka selesai.
Penyerahan SMA St. Yosef, yang dikenal warga lokal sebagai Colegio de Sao Jose, diadakan selama Misa pada 14 Desember, yang dipimpin oleh Vikaris Jenderal Pastor Apolinario Aparicio Guterres.
Dalam homilinya, Pastor Guterres menyampaikan terima kasih kepada serikat itu untuk membangun Gereja dan bangsa melalui sekolah itu dan juga memuji Yesuit mendidik kaum muda tentang bagaimana menjadi pribadi yang berkualitas dan disiplin.
“Para siswa dari sekolah ini harus menjadi saksi di masyarakat. Anda harus terus belajar. Tampilkan identitas Kristen Anda dan menjaga persaudaraan, karena kita semua percaya kepada Yesus Kristus,” katanya kepada siswa dan orangtua mereka yang menghadiri acara tersebut.
Menurut mantan kepala sekolah itu, Pastor Plinio Gusmao Martins SJ, peralihan itu adalah sebuah peristiwa bersejarah bagi serikat itu karena pihaknya mengelola sekolah itu selama 18 tahun.
“Saya menyaksikan dan terlibat dalam pembangunan sekolah ini terutama terkait intelektualitas, spiritualitas dan keterampilan,” katanya.
Sekolah itu didirikan oleh keuskupan itu tahun 1983. Sepuluh tahun kemudian, keuskupan mempercayakan sekolah kepada Yesuit. (Cathnews Indonesia)
Beranda
»
keuskupan dili
»
pendidikan
»
timor leste
» Yesuit Kembalikan Colegio de Sao Jose kepada Keuskupan Dili
Monday, 19 December 2011