Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Warga Manado Rayakan Malam Pergantian Tahun dengan Ibadah dan Berdoa.
MANADO (SULUT) – Meski banyak warga Kota Manado yang merayakan malam pergantian tahun depan pesta kembang api, dan petasan. Namun banyak juga yang merayakan tahun baru, yakni tahun 2012 dengan beribadah, dan berdoa untuk kebaikan pada tahun yang baru.
Pantauan beritamanado, sejak Sabtu (31/12/2011) hingga Minggu (01/01/2012), semua gereja mengadakan ibadah pergantian tahun pada malam hari, dan paginya menggelar ibadah Minggu sekaligus ibadah syukuran tahun yang baru.
Hal ini terlihat di GMIM Sentrum Manado, Katedral Manado, GPDI pusat, GMIM Paulus TWM, KGPM Bahtera Ranotana, GMIM Eben Heazer Bumi Beringin, dan beberapa gereja lainnya.
Tampak jemaat beribadah, dan berdoa dengan khusyuk. Bahkan, jika pada ibadah Minggu biasa gereja sering tidak penuh, maka pada ibadah tahun baru Minggu (01/01/2012), terlihat semua gereja di penuhi umat Kristen. Bahkan ada beberapa gereja yang terpaksa memakai tenda di halaman gereja untuk menampung jemaat yang masuk, yang melebihi kapasitas tempat ibadah. (Berita Manado)
Beranda
»
gereja di sulawesi
»
Manado
»
sulawesi
»
Sulut
»
tahun baru
» Warga Manado Rayakan Malam Pergantian Tahun dengan Ibadah dan Berdoa
Wednesday, 4 January 2012