Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Aroma Euro 2012 Warnai Ibadah Jemaat Jakarta Praise Community Church (JPCC).
JAKARTA - Ada pemandangan yang sedikit berbeda di Jemaat Jakarta Praise Community Church (JPCC) di Annex Building, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, hari ini. Euforia sepak bola Piala Eropa ternyata turut mempengaruhi suasana kebaktian di gereja tersebut.
Pantauan detikcom, Minggu (10/06/2012) pukul 08.00 WIB tadi pagi, sejumlah panitia kebaktian tampak menggunakan baju timnas sejumlah peserta Piala Eropa, seperti Spanyol, Denmark, Italia, Jerman, dan Inggris. Bahkan ada juga yang menggunakan kostum timnas Indonesia. Namun mereka tetap bercelana panjang, tidak bercelana pendek.
Para pemuda gereja ini terlihat sangat menikmati melayani para jamaat kebaktian meski dengan berkostum sepak bola.
"Sebenarnya tidak diwajibkan juga, karena euforia lagi Piala Eropa. Jadi pas Piala Eropa, yuk kita ramaikan lagi. Ya tidak semua punya kostum bola. Kita pasti usahakan, kita pakai dengan tema yang ada. Kita coba sesuaikan yang lagi nge-trend," tutur salah seorang panitia, Michael yang menggunakan kostum timnas Inggris ini.
Michael mengatakan jika berkostum sepak bola dalam acara kebaktian merupakan inisiatif dia dengan rekan-rekannya. Hal ini selalu dilakukan setiap kali perhelatan Piala Eropa digelar.
Meski mereka menggunakan kostum sepak bola, namun tidak menimbulkan kehebohan bagi anggota jamaat yang lain. Kebaktian di gereja tersebut dilakukan dalam 5 shift. Sekitar 400 jamaat menghadiri kebaktian untuk shift pertama yang dimulai pukul 07.30 WIB dan berakhir pukul 10.00 WIB. (Detik)