Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Berusia 112 Tahun, Gereja Katolik St Ignatius Magelang Rayakan Misa Konselebrasi.
MAGELANG (JATIM) - Gereja Katolik St. Ignatius Magelang bakal genap berusia 112 tahun pada Selasa (31/07/2012). Gereja yang terletak di Jalan Yos Sudarso itu dibangun pada 31 Juli 1900 silam.
Peringatan dilakukan dalam misa konselebrasi atau bersama yang dipimpin Mgr Luypen,SJ dari Batavia (Jakarta) didampingi oleh empat pastor Romo Mutzaer SJ (Cirebon), Romo Asselbergs, SJ (Jogja) , Romo Fisher SJ dan Romo Heuvel SJ keduanya dari Magelang.
“Peringatan ulang tahun telah diawali sejak 1 Juli 2012 dengan pelepasan balon Romo Paroki FX. Krisno Handoyo Pr di pelataran depan gereja,” kata Ketua Komisi Komunikasi Sosial Kevikepan Kedu E Yusuf Kusuma, Minggu (29/07/2102).
Rangkaian acara peringatan diisi dengan sunatan masal, lomba menyanyi lagu rohani dan donor darah. Rencananya, peringatan ditutup dengan tirakatan plus mocopatan di Gedung Mandala (04/08/2102) mendatang. “Sebagai puncak acara diadakan Misa Syukur Konselebrasi,” katanya.
Misa tersebut akan dipimpin Romo Paroki FX Krisno Handoyo Pr, bersama Romo YS Wito Karyono Pr , Romo Martoyoto Wiyono Pr dan Romo Yudono Suwondo Pr pada Minggu (05/08/2012).
“Acara dilanjutkan dengan pesta umat,” jelasnya.
Gereja St. Ignatius adalah salah satu dari banyak bangunan kuno di Kota Magelang yang dilindungi Undang-Undang Cagar Budaya.
Bangunan terdiri dari gedung gereja dan gedung Pastoran yang dibangun 1899. Sedangkan gereja digunakan adalah bangunan yang telah direnovasi pada 1962 yang semula bergaya ‘gothik’.
“Ada beberapa bagian gedung lama yang masih difungsikan hingga sekarang,” terangnya.
Diantaranya yang masih difungsikan itu adalah jendela-jendela mozaik, tangga melingkar menuju balkon dan lonceng gereja. (RadarJogja/Parokiku/TimPPGI)
Beranda
»
Gereja Katolik
»
Hut Gereja
»
ibadah
»
jateng
»
Keuskupan Agung Semarang
»
magelang
»
Misa
» Berusia 112 Tahun, Gereja Katolik St Ignatius Magelang Rayakan Misa Konselebrasi
Tuesday, 31 July 2012