Silahkan klik tulisan atau gambar untuk lanjut membaca Hari Ini Sinode Godang HKBP Masuki Pemilihan Calon Ephorus.
TARUTUNG (SUMUT) - Kepala Biro (Kabiro) Informasi Huria Kristen Batak Protestkan (HKBP) Pdt Puji Handoko menegaskan, hari ini Kamis (13/09/2012) agenda kegiatan Sinode Godang yang digelar di Seminarium Sipoholon memasuki tahap pemilihan terhadap 5 calon Eporus.
"Agenda sinode memasuki tahap pemilihan eporus yang dilakukan peserta sinode godang. Ini sesuai dengan jadwal buku panduan yang ditetapkan dalam kegiatan sinode godang yang sampai saat ini belum ada perubahan," tandas Puji Handoko kepada wartawan di Seminarium Sipoholon Kabupaten Taput, Rabu, (12/09/2012).
Sayangnya, Puji Handoko belum bisa memastikan terkait bagaimana mekanisme dan teknis pemilihan eporus. Apakah pemilihan dilakukan secara voting atau secara aklamasi.
"Belum ada kepastian apakah mekanisme berdasarkan voting atau aklamasi, untuk hal itu saya kira kita lihat saja nanti perkembangan tata cara pemilihan,"ucapnya.
"Untuk teknis pemilihan saya tidak bisa bilang sidang tertutup, tapi saya hanya mengatakan, agenda sidang pemilihan hanya dikhususkan bagi peserta sinode godang," ujarnya.
Puji Handoko menyampaikan, hingga saat ini jumlah peserta yang berhak hadir pada pada sidang sinode pemilihan eporus HKBP ada sebanyak 1341 orang atau 97,7 persen dari total jumlah peserta yang sebelumnya direncanakan sebanyak 1369 peserta sinode.
"Tapi walau demikian jumlah 1341 orang peserta itu sudah kourum dan memenuhi syarat untuk pemilihan. Kalaupun ada nanti peserta yang sudah terdata menyusul masih bisa sebelum pelaksanaan pemilihan,"ujarnya.
Tingkatkan Pengamanan
Kasubbag Humas Polres Taput Aipda W Baringbing menegaskan, untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang berpotensi mengganggu keamanan pada pemilihan eporus, Polres akan meningkatkan pengamanan dalam Seminarium Sipoholon.
"Kita harus lebih meningkatkan pengamanan di dalam dengan mengerahkan pasukan tambahan dari Polda Sumut dan pasukan tambahan dari Humbang Hasundutan, saat ini pasukan sudah stanby," tandas Baringbing.
Baringbing mengakui, hingga hari ketiga kegiatan sinode belum ada insiden yang mengganggu kegiatan.
Pantauan wartawan di areal sidang sinode dijaga dan dikelilingi pihak keamanan dari panitia. Sejumlah wartawan dilarang untuk mendekati lokasi sidang itu. (HarianAnalisa)
Beranda
»
gereja lutheran
»
HKBP
»
Peristiwa
»
Sidang Sinode
»
Sumatera
»
Tarutung
» Hari Ini Sinode Godang HKBP Masuki Pemilihan Calon Ephorus
Thursday, 13 September 2012